Ide Murah Membuat Kolam Ikan Dalam Rumah Mungil

Pernah terpikir untuk menghadirkan suasana natural dalam hunian mungil Anda dengan membangun sebuah kolam ikan kecil di dalam rumah? Tentu saja itu adalah ide brilian untuk menyuntikan suasana segar dalam hunian.

Sayangnya kadang ide brilian ini terpaksa Anda simpan rapat-rapat ketika Anda mendapati rumah Anda tampaknya terlalu mungil untuk Anda tambahkan sebuah kolam ikan di dalamnya. Jangan khawatir, karena sebenarnya dengan beberapa ide sederhana, Anda juga bisa menghadirkan sebuah kolam ikan dalam rumah mungil.

Tentu saja Anda membutuhkan beberapa penyesuaian, untuk bisa menghadirkan sebuah kolam ikan cantik dalam rumah Anda yang terbilang berukuran kecil. Dan, beberapa ide unik sederhana berikut bisa menjadi rujukan untuk Anda menghadirkan kolam ikan dalam rumah Anda yang mungil.

  • Kolam ikan dari akuarium
    Masukan akuarium cantik Anda dalam kotak berbingkai kayu, batu atau bambu yang memiliki sisi terbuka di bagian depan atau 3 sisinya. Buat kotak memiiki kaki untuk membuat kolam terkesan lebih ringan dan selaras dengan ruang terbatas. Namun pastikan kotak berada dalam posisi rendah untuk membedakannya dengan akuarium biasa.
    Pastikan Anda menata sisi dalam kolam dengan apik. Karena bila akuarium hanya bisa dinikmati kecantikannya dari sisi samping, maka sebuah kolam juga menuntut tampilan artistik dari sisi atas kolam. Kadang menambahkan vegetasi atau tatanan batuan pada permukaan kolam akan menambah kesan cantik pada keseluruhan tampilan kolam. Permainan air mancur (fountain) bisa pula Anda tambahkan bila memungkinkan.
    Tatanan kolam dengan konsep semi akuarium semacam ini sangat cocok untuk rumah mungil. Selain membuatnya lebih cantik di dalam ruang terbatas, juga lebih murah dan juga lebih mudah dalam perawatan. Anda bahkan bisa memanfaatkan sisa ruang pada sisi kaki kolam untuk penyimpanan bila diperlukan.
  • Kolam di bawah tangga
    Kadang bagian yang kerap tidak termanfaatkan dalam rumah adalah sisi bawah tangga, apalagi pada rumah berukuran mungil kadang fitur tangga berbentuk relatif simpel dan kompak sehingga tidak menyisakan cukup ruang untuk aktivitas lain.
    Dari pada area bawah tangga tidak terpakai, gunakan area kecil ini sebagai taman kecil lengkap dengan sebuah kolam di dalamnya. Pilih konsep kolam dalam desain minimalis seperti konsep Zen untuk menyesuaikan dengan keterbatasan lahan dan area pandang yang terbatas.
    Anda bisa padukan taman beralas batuan putih, beberapa vegetasi berbentuk minimalis, sedikit sentuhan taman vertikal yang simpel dan tertata rapi dengan bentukan kolam yang berukuran kecil dan kompak.
    Ide kolam ikan dalam rumah ini bisa berupa sebuah kolam kotak kecil yang dibangun menyatu dengan bangunan yang ditata berdinding batuan. Atau dengan menambahkan pot dari batu atau tanah liat yang diubah menjadi sebuah kolam kecil. Ide sederhana dengan menambahkan sebuah aliran air kecil atau air mancur sederhana di dalam area kolam akan mempercantik suasana kolam ikan dalam rumah Anda ini.
  • Kolam pot
    Idenya sebenarnya hampir serupa dengan konsep kolam akuarium, yakni menghadirkan sebuah kolam ikan kecil yang menggunakan kaki dalam rumah. Dengan ide ini kolam bisa Anda bangun dengan sangat mudah, sederhana dan selaras dengan bangunan dan desain interior bangunan.
    Anda bisa menggunakan sebuah pot dari keramik atau tanah liat yang berukuran relatif besar. Anda hanya perlu memastikan menutup sisi lubang pada alas pot dengan cukup rapat. Atau ide lain yang bisa Anda gunakan adalah menggunakan sejenis baskom dari keramik yang berukuran besar atau sedang.
    Tambahkan kaki untuk kolam buatan ini seperti dengan kaki dari besi atau dari kayu. Ini akan membuat mangkuk berada pada ketinggian yang tepat untuk dinikmati sekaligus menyatu dengan selaras bersama seluruh interior. Penambahan kaki membuat kolam sesuai untuk Anda tampilkan pada hunian berukuran kecil.
  • Sungai dalam rumah
    Bila membuat sebuah kolam dirasa sulit untuk dilakukan, kenapa Anda tidak mencoba ide membuat sebuah sungai buatan dalam rumah. Idenya adalah membuat sebuah cekungan memanjang dengan lebar yang sempit pada lantai rumah mungil Anda. Cekungan ini kemudian Anda beri dinding dari batuan dalam desain minimalis.
    Atur sirkulasi air berjalan dari ujung yang satu menuju ujung yang lain, sehingga seolah ada semacam selokan kecil dalam rumah yang diisi dengan ikan-ikan warna warni. Anda bisa menata bilah-bilah kayu atau besi di atas kolam panjang ini sehingga nantinya sisi atas kolam juga bisa dilalui orang.

Itulah beberapa ide kolam ikan dalam rumah yang berukuran mungil dengan lahan yang terbatas yang mungkin bisa menjadi ide menarik untuk hunian kecil Anda. Pastikan Anda menata sistem sirkulasi air yang kompak dan simpel supaya sesuai dengan tata kolam yang harus mengedepankan tatanan minimalis, mengingat kolam ikan ini harus Anda bangun dalam area hunian yang terbatas.

About admin-rim99

Check Also

Tips Membuat Kolam Ikan Kecil di Teras Rumah

Membangun sebuah kolam ikan kecil di teras rumah tentu saja berbeda dari sekedar menghadirkan sebuah …

UA-84326379-1